Selasa, 17 April 2018

Chef cantik Farah Quinn ajak warga Banyuwangi untuk cintai kuliner daerah sendiri

Festival Banyuwangi Kuliner kali ini mendatangkan koki dan selebriti Indonesia, Farah Quinn. Dia mengajak masyarakat Kabupaten Banyuwangi untuk bangga dengan kuliner daerahnya sendiri. BESTPROFIT
"Banggalah dengan kuliner daerah sendiri. Contoh seperti di Peru, negara bagian Amerika Serikat. Dulu tidak ada yang kenal kulinernya. Karena masyarakatnya ikut bantu promosi, sekarang jadi bagian kuliner 50 terbaik di dunia," ujar Farah membuka obrolan sambil memasak Ayam Kesrut, dalam perhelatan Festival Banyuwangi Kuliner di Taman Blambangan, Kamis (12/4). BEST PROFIT
Sampai di Kabupaten Banyuwangi, Farah Quinn merasa kurang percaya diri saat membuat Ayam Kesrut yang menjadi tema lomba dalam Bakul. Apalagi dia harus memasak di hadapan Ibu-ibu warga Banyuwangi yang menjadi peserta lomba. PT BESTPROFIT
"Saya orang Palembang, saya lebih jago kalau bikin empek-empek. Dan sekarang, saya harus masak makanan khas Banyuwangi Ayam Kesrut, di acara kuliner," ujar Farah.
Festival Banyuwangi Kuliner menghadirkan 200 peserta masak dari ibu-ibu se-Kabupaten Banyuwangi. Peserta saling menunjukkan cita rasa terbaik olahan kuliner tradisional khas daerah Banyuwangi, Ayam Kesrut. Meski tergolong kuliner minim rempah, namun cara memasak yang tepat akan menghasilkan kualitas rasa berbeda.
"Ini kuliner sehat karena hanya direbus, jadi lemaknya terangkat, dan ini pakai ayam kampung. Sengaja pakai cabai merah yang gede, supaya bisa dapat warna merahnya juga. Kemudian lengkuas, daun salam, blimbing wuluh, lada, garam, sedikit gula dan tomat biar ekstra segar," kata dia.
Sementara masyarakat Banyuwangi, cukup hanya menggunakan rempah seperti cabai, terasi dan blimbing wuluh, gula dan garam. Hal ini juga memantik dialog antar Ibu-ibu dan Farah untuk meningkatkan cita rasa Ayam Kesrut.
"Apinya dibikin sedang saja, biar matangnya maksimal. Dan saya belum pernah menemukan kuliner begini di Indonesia, ini mirip masakan Pindang, pakai ikan air tawar di Palembang," jelasnya.
Farah menambahkan, masih penasaran dengan Banyuwangi. Meski hanya sehari, dia janji bakal kembali ingin mendaki Kawah Ijen dan berjemur di pantai Banyuwangi.
"Tetapi yang jelas saya akan ke sini lagi, ingin naik ke Ijen, dan eksplor pantainya," katanya.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menyampaikan, Festival Banyuwangi Kuliner yang rutin digelar tiap tahunnya, merupakan upaya untuk mengangkat kekayaan kuliner daerahnya. Sebelumnya Banyuwangi pernah mengangkat tema kuliner Rujak Soto, Sego Cawuk dan Pecel Pitik.
"Setiap tahun kami sajikan tema berbeda untuk mengangkat kekayaan kuliner tradisional, dan ini juga menjadi bagian untuk mendorong perekonomian masyarakat," katanya.

Senin, 16 April 2018

Hendropriyono soal cawapres Jokowi: Kalau yang muda masih kuat

Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) menyatakan akan mendukung capres petahana Joko Widodo atau Jokowi pada Pilpres 2019 mendatang. Kini, PKPI telah resmi menjadi parpol peserta Pemilu 2019 dengan nomor urut 20
Mengenai cawapres pendamping Jokowi, Ketua Umum PKPI, Hendropriyono menyarankan agar berasal dari tokoh muda. "Yang muda saja," kata dia di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/4). PT BESTPROFIT
Ia menyarankan demikian bukan berarti menentang kalangan tokoh dari kalangan usia tua. Tapi tokoh muda lebih energik dan ingatannya lebih kuat. BEST PROFIT
"Ini bukan dikotomi tua-muda ya. Tapi kalau yang muda itu masih kuat, enggak pernah lupa-lupa. Saya kan sudah lupa-lupa, orang seperti saya ini. Ada embolis atau penyumbatan-penyumbatan (di otak), jadi suka lupa, sama istri juga bisa lupa," selorohnya. BESTPROFIT
Terkait siapa tokoh muda yang cocok mendampingi Jokowi akan dibahas dalam kongres luar biasa PKPI. Kongres luar biasa akan diselenggarakan untuk memilih pengganti ketua umum.
Mantan Kepala BIN ini telah menyatakan akan mengundurkan diri dari dunia politik dalam waktu dekat ini. Ia mengatakan telah cukup waktunya berkiprah di dunia politik.
"Nanti tinggal di partai saya lempar untuk kongres luar biasa. Nanti tanya aja rekomendasi siapa yang jadi cawapresnya. Saya sih maunya di antara kalian (wartawan). Masa kakek-kakek? Yang muda aja. Kalau sudah jadi pasien istirahat aja, suruh yang muda aja," kata Hendro.

Jumat, 13 April 2018

Data Mabes Polri, korban tewas miras oplosan di Jakarta dan Jabar capai 89 orang

Korban tewas akibat menenggak minuman keras (miras) oplosan di wilayah hukum Polda Metro Jaya dan Polda Jawa Barat bertambah. Data Polisi, 89 nyawa melayang dalam kasus miras oplosan.
"Korban sampai hari ini di wilayah hukum Polda Jabar sebanyak 58 orang. Sementara di wilayah hukum Polda Metro Jaya sebanyak 31 orang. Jadi total 89 orang," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto di komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (13/4). BESTPROFIT
Kasus miras oplosan ini diyakini terjadi di sejumlah daerah di seluruh Indonesia. Hanya saja Setyo belum mendapatkan laporan detil terkait kasus miras oplosan di daerah lain.
Puluhan korban selamat akibat menenggak miras oplosan juga masih dirawat di beberapa rumah sakit. "Semoga yang masih dirawat terselamatkan," ucap Setyo. BEST PROFIT
Lebih lanjut jenderal bintang dua itu mendapat informasi terkait penemuan bunker di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat yang diduga digunakan untuk memproduksi miras oplosan. PT BESTPROFIT
Untuk itu, dia meminta peran serta masyarakat mengawasi lingkungan sekitar jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.
"Polisi agak kesulitan mengecek di warung-warung. Ini harus ada partisipasi untuk melapor dan memberi tahu kepada polisi untuk ditindak," kata Setyo.
Dia juga berharap, produksi dan peredaran miras oplosan ini dapat diberangus sebelum memasuki bulan suci Ramadan.
"Sampai dengan Lebaran kita harapkan zero miras. Kita punya Bhabinkamtibmas masing-masing desa yang bekerja dengan polres dan intelijen. Kita akan melakukan tindakan tegas," ucap Setyo.

Kamis, 12 April 2018

Ulah oknum bobotoh lempar botol ke lapangan, Persib dijatuhi sanksi denda Rp 45 juta

 Persib kembali dijatuhi sanksi denda oleh Komite Disiplin (Komdis) PSSI. Sanksi tersebut disebabkan ulah oknum suporter yang melakukan pelemparan botol saat pertandingan melawan Mitra Kukar, Minggu 8 April lalu. BESTPROFIT
Seperti dikutip daripersib.co.id, melalui surat keputusan Komite Disiplin PSSI bernomor 009/L1/SK/KD-PSSI/IV/2018, bertanda tangan Ketua Komite Disiplin PSSI, tertanggal 11 April 2018, tentang tingkah laku buruk suporter, Persib dijatuhi hukuman berupa denda sebesar Rp 45 juta. Denda tersebut diberikan karena suporter terbukti melakukan pelanggaran terhadap Pasal 70 ayat (1) lampiran satu jo. Pasal 41 Kode Disiplin PSSI. BEST PROFIT
"Bahwa tanggal 8 April 2018 bertempat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung telah berlangsung pertandingan Liga 1 antara Persib Bandung dan Mitra Kukar FC, di mana suporter Persib Bandung terbukti melakukan pelemparan kemasan air mineral ke dalam lapangan dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menengaskan terjadinya pelanggaran disiplin," begitu bunyi fakta dan pertimbangan dari surat keputusan Komite Disiplin PSSI. PT BESTPROFIT
Dalam surat Komite Disiplin PSSI itu disebutkan, Persib akan dijatuhi hukuman lebih berat apabila pelanggaran kembali terjadi. Lebih dari itu, mengacu pada Pasal 118 Kode Disiplin PSSI, pihak Persib tidak diperkenankan untuk mengajukan banding atas pelanggaran tersebut.
Ini merupakan hukuman kedua yang dijatuhkan Komdis PSSI kepadan Persib akibat ulah oknum suporter. Yang pertama, Persib dijatuhi denda sebesar Rp. 100 juta karena flare dan smoke bomb pada laga pekan pertama kontra PS TIRA, 26 Maret lalu.

Rabu, 11 April 2018

Tantangan HMD besarkan lagi merek smartphone Nokia di Indonesia

Nokia, merek smartphone yang pernah merajai pasar telepon seluler di Indonesia hingga awal 2000, berkomitmen menggarap pasar Indonesia secara serius pada tahun ini. Nokia ingin kembali dikenal oleh konsumen smartphone Indonesia terutama generasi millenial, setelah menghilang popularitasnya di era 2000.
Nokia sebenarnya merek kondang di bisnis perangkat seluler dunia, sebelum diakuisisi Microsoft pada 2013 senilai 7,9 miliar Dollar AS, untuk mempopulerkan sistem operasi (OS) Windwos Phone dari Microsoft. Alih-alih menang, popularis smartphone Nokia OS Windows Phone gagal total, lantaran kalah bersaing dengan smartphone OS Android (Google) dan iOS (Apple). Setelah dilepas Microsoft, kini merek Nokia lisensinya dimiliki oleh Hmd Global Oy, perusahaan asal Finlandia. BESTPROFIT
Miranda Warokka, Head of Marketing Hmd Global Oy, mengungkapkan Indonesia menjadi salah satu fokus pasar Nokia di Asia, bersama Filipina dan Vietnam. India juga termasuk, tapi kadang dipisahkan karena pasarnya besar sekali. BEST PROFIT
"Kami berkomitmen untuk Indonesia dengan menyiapkan rencana strategis 6-12 bulan ke depan. Kami akan memperkuat merek Nokia dan melakukan investasi di Indonesia. Kami akan konsisten hadir di sini," ujar Miranda dalam pertemuan dengan sejumlah media di Jakarta, kemarin. PT BESTPROFIT
Kata dia, saking strategisnya pasar Asia Pasifik, termasuk Indonesia, Hmd sebagai perusahaan dari kawasan Skandinavia rencana untuk mengembangkan smartphone khusus untuk kawasan Asia Pasifik. "Strateginya, kami akan siapkan smartphone khusus untuk kawasan tertentu, seperti pasar Asia Pasifik."
Bagaimana di Indonesia?
Untuk pasar Indonesia, Nokia kini fokus memasarkan smartphone berbasis Android, khususnya kepada pengguna smartphone di generasi millenial. Sebab generasi millenial ini kurang mengenal merek Nokia, meski pernah menjadi raja telepon seluler di dunia era 1990-2000. Edukasi bahwa Nokia adalah smarthone Android akan semakin digalakkan di seluruh Indonesia.
Apalagi berdasarkan riset Hmd Global, pengguna Nokia saat ini berada di usia mature, antara 25-44 tahun. Maka itu, Nokia ingin menysar ke pengguna smartphone lebih muda, khususnya millenial.
"Tantangan kami saat ini mengakuisisi pengguna Nokia lagi dan memperkenalkan smartphone NOkia kepada generasi millenial yang sering gonta-ganti smartphonne, sekaligus mengatakan bahwa Nokia itu smartphone Android," ujarnya.
Soal persaingan terutama dari merek China, Hmd Globel memiliki strategi unik yang fokus pada keunggulan perangkat Nokia. Kata Miranda, Nokia kini cenderung mengedukasi soal manfaat fungsional perangkat ketimbang perangkat itu sendiri. Hal ini dijabarkan dalam tiga komitmen Nokia.
Pertama, smartphone Nokia bersifat effortless, sehingga lebih mudah digunakan.
Kedua, dikembangkan sesuai dengan fungsi dan kebutuhan konsumen, dengan menawarkan solusi terhadap kebutuhan pengguna.
Ketiga, perangkat Nokia sangat mengutamakan kualitas, keamanan, dan integritas. Poin ini ditandai desain unibodi menggunakan material blok alumunium ketimbang pelat metal/logam.

"Sementara dari strategi marketing, kami fokus di distribusi ritel termasuk online, edukasi produk ke komunitas-komunitas, dan memperbanyak visibility Nokia di ritel," ungkapnya.
Dari sisi produk, salah satu keunggulan Nokia dibandingkan kompetitor adalah kualitas sekaligus kekuatannya, karena menggunakan unibodi blok aluminium dan bukan pelat logam. Kata Miranda, contoh paling menonjol dari sisi kualitas adalah Nokia merancang sejumlah smartphone dengan menggunakan blok aluminium alias logam utuh (bukan sekadar pelat). Dampaknya perangkat terasa lebih berat saat digenggam, lebih kokoh, dan desain unibodi solid, seperti model Nokia 6, 7, 7 Plus, dan 8.
Salah satu keunggulan unibodi blok aluminium, antara lain smartphone Nokia menjadi lebih tahan terhadap benturan dan saat menjalani tes lengkung (bend testing) tidak ada melekukan sedikit pun. Ini berbeda dengan struktur bodi pelat logam yang rentan terhadap uji lengkung. Kemudian juga di dalam bodinya, Nokia merancang cooling pipe panjang dari bahan kuningan. Tujuannya untuk mengalirkan udara panas sehingga performa prosesor tetap stabil.
"Biasanya kalau merek Eropa itu, salah satunya Nokia, keunggulan perangkatnya tidak terlalu terlihat, harus dipegang dulu dan dirasakan lebih dalam seperti unibodi blok aluminium," pungkas dia soal keunggulan unibodi blok aluminium daripada merek China. 

Selasa, 10 April 2018

Setnov: Komitmen fee untuk DPR sudah ada tanpa sepengetahuan saya

Terdakwa korupsi proyek e-KTP, Setya Novanto mengatakan pemberian fee untuk jatah DPR merupakan kesepakatan Irman, mantan Dirjen Dukcapil Kemendagri sekaligus terpidana kasus yang sama, dengan mantan Ketua Komisi II DPR, Burhanuddin Napitupulu. Dia mengatakan, adanya komitmen pembayaran untuk anggota DPR telah disepakati sebelum adanya pertemuan antara dirinya dengan Andi Narogong, Diah Anggarini, Irman, Sugiharto di Hotel Gran Melia, Jakarta.
"Kesepakatan saudara Irman, Andi Agustinus, dan Burhanuddin Napitupulu adalah di luar tanggung jawab saya. Apalagi kesepakatan itu dilakukan sebelum Andi Agustinus berkenalan dengan saya di hotel Gran Melia," ujar Novanto saat membacakan nota pembelaan pribadi di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Jumat (13/4). BESTPROFIT
Dalam pembelaan tersebut, dia juga mengatakan pemberian komitmen untuk anggota DPR dilakukan Andi dan pihak-pihak yang dia sebutkan sengaja direalisasikan tanpa sepengetahuannya. Kongkalikong tersebut, dianggap Novanto sebagai bentuk jebakan dalam pusaran korupsi proyek e-KTP. BEST PROFIT
Peristiwa yang dia anggap jebakan salah satunya rekaman percakapan Johannes Marliem dan Andi Narogong saat melakukan sarapan bersama di kediaman Setya Novanto.
"Apalagi di muka persidangan Johannes Marliem telah menjebak saya, sengaja merekam pembicaraan dengan pertemuan dengan saya," ujarnya. PT BESTPROFIT
Diketahui, Setya Novanto dituntut 16 tahun penjara dan denda Rp 1 miliar atas tindakan korupsi proyek e-KTP. Jaksa Penuntut Umum pada KPK menyatakan, dari proyek tersebut Novanto memperkaya diri sendiri senilai 7,3 juta Dolar Amerika hingga akhirnya negara dirugikan Rp 2,9 triliun.
Dalam persidangan juga terungkap bahwa Novanto telah mengembalikan uang Rp 5 miliar kepada KPK. Namun, dia bersikukuh tidak terkait dengan kongkalikong proyek e-KTP.
Berdasarkan fakta persidangan, JPU menyatakan pasal 3 UU Tipikor Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 Ayat 1 ke 1, tepat dikenakan kepada terdakwa. Pasal tersebut mengatur tentang tindak pidana korupsi dengan menyalahgunakan wewenang. 

Senin, 09 April 2018

Dubes Rusia untuk Indonesia tegaskan tak ada serangan gas kimia di Suriah

Duta Besar Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobieva menegaskan, kabar yang beredar mengenai serangan gas kimia di Douma adalah berita bohong belaka.
"Rumah sakit di Douma hanya ada satu dan kami telah mengunjungi rumah sakit tersebut untuk memeriksa jika ada korban. Hasilnya nihil," ujarnya kepada awak media saat ditemui di kediaman resminya di Jakarta, Jumat (13/4). BESTPROFIT
Lyudmila sangat menyayangkan massifnya pemberitaan palsu mengenai serangan kimia di Suriah. Mengingat Rusia membantu pemerintahan sah Bashar Al Assad untuk meredam pemberontakan di sana. BEST PROFIT
"Bagaimana mungkin kami yang ikut membantu menjaga kesetabilan keamanan di sana justru mecoba membiarkan ada serangan itu gas kimia itu terjadi," kata dia. PT BESTPROFIT
Baginya, agresi militer bukanlah solusi terbaik untuk Suriah saat ini. Dialog dan pertemuan antar delegasi adalah yang terbaik untuk mengatasi masalah kemanusian di Suriah.
"Rusia selalu membuka dialog dengan siapa saja, dan kami tidak tertutup untuk segala saran yang terbaik untuk menciptakan kembali keamanan bagi warga Suriah, " kata Lyudmila.
Dia juga menegaskan bahwa tak ada tanda-tanda serangan gas terjadi di Douma.
"Sejauh ini pihak kami tidak menemukan bukti adanya serangan tersebut."