Rabu, 31 Oktober 2018

Pria Lajang 25 Tahun Nikahi Wanita 65 Tahun di Sulsel

Sebuah pernikahan antara pasangan yang berbeda umur jauh menghebohkan warga Sidrap, Sulsel. Pasalnya, mempelai pria lebih muda dan berselisih umur puluhan tahun dengan pasangan perempuannya.
"Iya betul akan menikah pemuda dan pasangan perempuan yang usianya berbeda puluhan tahun. Akad nikah akan dilakukan malam ini," kata Humas Kantor Agama Sidrap, Andi Husna saat berbincang dengan detikcom, Rabu (24/10/2018).
Pria muda itu diketahui bernama Idris (25) dan calon istrinya bernama Inade (65). Idris adalah pemuda asal Kabupaten Enrekang dan bekerja sebagai pemetik cengkeh di Kabupaten Mamuju, Sulselbar.
"Setahu saya pernikahan mereka tidak dijodohkan. Ini kemauan mereka sendiri," ungkapnya.
Menurutnya, benih-benih cinta keduanya muncul saat bertemu dan bekerja bersama sebagai pemetik cengkeh. Inade diketahui adalah seorang janda, di mana suami sebelumnya telah lama meninggal.
"Situ mulai awal kenalan. Bagaimana mereka selanjutnya akhirnya menikah, kata kasarnya muncul cinta kita tidak tahu. Kita kembalikan saja ke Allah bahwa ini sudah jodohnya, sudah begitu diaturnya," ungkapnya. Husna menambahkan, syarat-syarat admistrasi untuk menikah pun telah dilengkapi keduanya. 

Selasa, 30 Oktober 2018

Naik 135%, Laba Lippo Karawaci Tembus Rp 1,1 T


PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) mengumumkan hasil audit laporan keuangan pada semester 1 2018. Laba bersih konsolidasi perusahaan tercatat naik sebesar 135% secara year on year (yoy) menjadi Rp 1,1 triliun untuk periode yang berakhir pada 30 Juni 2018.
"Hal ini terutama disebabkan oleh keuntungan atas dekonsolidasi PT Mahkota Sentosa Utama, anak perusahaan tidak langsung dari LPKR, dengan keuntungan bersih sebesar Rp 1,3 triliun," ujar Presiden Direktur LPKR, Ketut Budi Wijaya dalam keterangan resmi, Rabu (24/10/2018).
Kenaikan laba ini didukung oleh pendapatan yang tercatat meningkat sebesar 13% yoy menjadi Rp 5,6 triliun. 


Di antaranya pendapatan divisi bisnis Healthcare sebesar Rp 2,8 triliun, yang terutama didorong oleh pendapatan dari 8 rumah sakit mapan yang naik sebesar 7,7% yoy menjadi Rp 1,4 triliun dari Rp 1,3 triliun. 

Pendapatan dari 11 rumah sakit berkembang naik sebesar 8,3% yoy menjadi Rp 909 miliar dari Rp 839 miliar. 10 rumah sakit yang baru dibuka di 2017 dan 2018 mencatat pendapatan sebesar Rp 134 miliar yang naik sebesar 481,5% yoy dari Rp 23 miliar. Selain itu, kunjungan pasien rawat jalan meningkat sebesar 13% yoy dan penerimaan pasien rawat inap meningkat sebesar 15% yoy.

Kemudian pendapatan divisi usaha Residential & Urban Development meningkat sebesar 17% yoy menjadi Rp 1,8 triliun dari Rp 1,6 triliun, terutama disebabkan oleh peningkatan pendapatan Urban Development sebesar 49% yoy menjadi Rp 1,4 triliun.

Pendapatan divisi Komersial yang terdiri dari Mal Ritel & Hotel, sedikit meningkat sebesar 3% yoy menjadi Rp 376 miliar terutama karena penurunan pendapatan divisi Mal Ritel sebesar 8% yoy menjadi Rp 177 miliar. Sedangkan pendapatan Hotels meningkat sebesar 16% yoy menjadi Rp 199 miliar.

Pendapatan divisi Manajemen Aset meningkat sebesar 9% yoy menjadi Rp 522 miliar, terutama disebabkan oleh berkembangnya aset yang dikelola.

Pendapatan recurring LPKR tumbuh sebesar 12% yoy menjadi Rp 3,7 triliun dan memberikan kontribusi 67% dari total pendapatan perseroan pada semester 1 2018.


"Kinerja perseroan pada semester 1 2018 mencerminkan fokus kami pada efisiensi operasional di saat pasar properti sedang lesu. Kami tetap optimis terhadap fundamental pasar properti," tutup Ketut.

Senin, 29 Oktober 2018

Soal Produksi Beras, Jokowi: Sejak 1997 Nggak Benar Datanya

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan data produksi beras nasional harus merujuk Badan Pusat Statistik (BPS), bukan menggunakan data kementerian terkait. Jokowi menegaskan data-data produksi beras harus merujuk BPS karena sejak lama terjadi kekeliruan dalam penghitungan. 
"Data beras kan sudah disampaikan oleh BPS, itu sudah sejak 97 (1997) itu memang nggak benar datanya," kata Jokowi di ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu (24/10/2018).
Laporan mengenai kesalahan perhitungan data beras pun sudah dilaporkan BPS sejak satu tahun belakangan. Jokowi meminta seluruh instansi pemerintah menggunakan data BPS sebagai rujukan produksi beras nasional.
"Ini kita sudah setahun yang lalu BPS menyampaikan ke kita, dan ini yang kita mau betulkan, ya udah pakai itu," tegas Jokowi.
Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) telah memerintahkan Badan Pusat Statistik (BPS) mengkaji ulang data produksi beras. Merespons perintah JK, Kepala BPS Suhariyanto menjelaskan pihaknya bersama Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR), Badan Informasi dan Geospasial (BIG) dan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) telah merumuskan metodologi baru pendataan produksi beras sejak 2015.
"Kenapa metodologi perhitungan beras perlu diperbaiki, karena sejak 1997 banyak pihak menduga bahwa perhitungan data produksi kurang tepat. Itu kesalahan banyak pihak termasuk BPS tentunya," tutur Suhariyanto di Gedung BPS, Jakarta, Rabu (24/10/2018).

Jumat, 26 Oktober 2018

Panggil Jonan, DPR Minta Penjelasan Harga Premium Batal Naik

Komisi VII DPR RI memanggil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan. DPR akan menggelar rapat kerja sekaligus meminta penjelasan pemerintah soal keputusan pembatalan menaikkan harga bahan bakar Premium.
Sebagaimana diketahui, Jonan mengumumkan kenaikan harga Premium beberapa waktu lalu. Namun, kenaikan itu batal tak lama setelah diumumkan.
Berdasarkan pantauan detikFinance, Jonan hadir ke Komisi VII sekitar pukul 14.20 WIB. Rapat dibuka dan dimulai tak lama setelah Jonan hadir. Rapat ini dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi VII Ridwan Hisjam.
Tak lama setelah dibuka, rapat diwarnai adu pendapat terkait urgensi pembahasan pembatalan Premium tersebut. Ada anggota yang meminta agar pembahasan tersebut dilanjutkan, ada juga yang meminta dibatalkan.

Salah seorang Anggota Komisi VII yang menolak pembahasan tersebut ialah Adian Napitulu. Sementara, Anggota Komisi VII yang lain Ramson Siagian meminta agar pembahasan terkait pembatalan kenaikan harga Premium dilanjutkan karena sudah disepakati dalam rapat sebelumnya.

"Raker Menteri ESDM dalam konteks fungsi pengawasan. Ini keputusan rapat dibuat oleh seluruh fraksi," kata Ramson.
Tak ada menemui titik temu, akhirnya pimpinan rapat memutuskan agar rapat diskor selama 10 menit.

"Saya skors 10 menit," ujar Ridwan.

Untuk diketahui, rapat ini ialah kelanjutan dari rapat yang batal pekan lalu karena tidak dihadiri Jonan. Wakil Ketua Komisi VII Muhammad Nasir yang memimpin rapat waktu itu mengatakan, Jonan tidak bisa hadir karena ada keperluan yang tidak bisa ditinggalkan. Kata Nasir, Jonan meminta agar rapat dijadwalkan ulang pada 24 Oktober 2018.

"Beliau minta di-reschedule kembali hari Rabu 24 Oktober 2018," kata Nasir saat akan membuka rapat di Komisi VII DPR Jakarta, Rabu (17/10) lalu.

Atas kondisi tersebut, Nasir meminta tanggapan kepada para peserta rapat yang hadir, apakah rapat dilanjutkan atau tidak.

Anggota Komisi VII dari Partai Gerindra Kardaya Warnika meminta agar rapat tidak dilanjutkan. Menurutnya, anggota dewan juga memiliki kegiatan lain namun tetap berusaha mengikuti rapat ini.

"Kalau tidak bisa datang karena ada kunjungan ke daerah yang sudah direncanakan, kami juga punya rencana, tapi kita dengan mitra menghormati dan kerjasama. Bagi kami agak gimana, DPR tidak diberi penghormatan, bukan penghormatan, tapi disepelekan. Kalau bisa serius karena penting bagi rakyat," ujarnya.

Kamis, 25 Oktober 2018

130 Warga Palestina Terluka Ditembak Tentara Israel di Gaza

Bentrokan terjadi lagi di perbatasan Jalur Gaza dan Israel. Kementerian Kesehatan Gaza menyebut ada sebanyak 130 orang terluka karena ditembak tentara Israel.
Dilansir Reuters, Sabtu (20/10/2018), seorang juru bicara militer Israel mengatakan ada sekitar 10.000 demonstran berkumpul di perbatasan. Di antara mereka, beberapa melemparkan ban, granat, dan alat peledak yang terbakar di pasukan Israel yang ada di seberang pagar.
Namun, protes tersebut relatif kecil karena beberapa aksi sebelumnya melibatkan sekitar 30.000 orang. Hal ini menandakan ketegangan yang terjadi beberapa hari terakhir mungkin berkurang.
Pada Kamis, Israel telah meningkatkan kekuatan lapis baja di sepanjang perbatasan Gaza. Hal ini terjadi sehari setelah ada roket yang ditembakkan dari daerah kantong dan menghancurkan sebuah rumah di Israel selatan.
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bersumpah melakukan "tindakan yang sangat kuat" jika serangan berlanjut.
Sementara itu, seorang pejabat Palestina yang meminta identitasnya tak dibuka mengatakan pejabat keamanan Mesir telah melakukan pertemuan terpisah beberapa hari terakhir dengan rekan-rekan Israel dan dengan para pemimpin kelompok Hamas Palestina yang mengatur Gaza untuk mencegah meningkatnya eskalasi kekerasan.
Warga Palestina telah melakukan protes di sepanjang perbatasan sejak 30 Maret lalu. Mereka menuntut diakhirinya blokade Israel di wilayah tersebut dan menuntut hak kembali ke tanah mereka sejak terusir atau melarikan diri karena adanya pendirian Israel pada 1948.

Kementerian Kesehatan Palestina mencatat ada sekitar 200 warga Gaza tewas oleh pasukan Israel sejak protes dimulai. Sementara ada seorang tentara Israel tewas oleh seorang penembak jitu Palestina.

Lebih dari 2 juta orang Palestina memenuhi daerah kantong pantai yang sempit. Israel menarik pasukan dan pemukim dari Gaza pada 2005 tetapi mempertahankan kontrol ketat atas perbatasan darat dan lautnya. Mesir juga membatasi pergerakan masuk dan keluar Gaza di perbatasannya. Israel dan Hamas telah terlibat tiga perang dalam satu dekade terakhir.

Rabu, 24 Oktober 2018

Israel Tembak Mati Remaja Palestina dalam Bentrokan di Gaza

Pasukan Israel menembak mati seorang remaja Palestina dalam bentrokan di perbatasan Gaza.
Kementerian Kesehatan Hamas di Gaza menyatakan seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (24/10/2018), korban bernama Muntaser Mohammed al-Baz. Disebutkan kementerian, remaja putra berumur 17 tahun tersebut ditembak di bagian kepala saat aksi demo di dekat Bureij di Gaza tengah. Dia kemudian meninggal di rumah sakit akibat lukanya.
Juru bicara militer Israel mengatakan, pasukan Israel di pagar perbatasan melepaskan tembakan saat aksi protes warga Palestina berubah rusuh. Aksi demo yang digelar pada Selasa (23/10) waktu setempat tersebut diikuti oleh sekitar 200 warga Palestina.
"Mereka membakar ban-ban dan melemparkan bahan peledak ke arah para tentara," tutur juru bicara militer Israel tersebut. "Mereka juga melemparkan bom bensin," imbuhnya.
Juru bicara militer Israel itu mengatakan, tak ada tentara Israel yang terluka dalam insiden tersebut.

"Pasukan merespons dengan cara-cara pembubaran massa dan tembakan sesuai dengan aturan keterlibatan," katanya.
Aksi-aksi protes terhadap blokade Israel di Gaza telah terjadi nyaris setiap hari di perbatasan Gaza sejak 30 Maret lalu. Bentrokan antara demonstran dengan pasukan Israel kerap terjadi dalam aksi-aksi demo tersebut.

Lebih dari 200 warga Palestina dan seorang warga Israel telah tewas dalam bentrokan-bentrokan tersebut. Pekan lalu, sebuah roket yang ditembakkan dari wilayah Palestina, menghantam sebuah rumah di wilayah Israel selatan. Serangan roket itu dibalas militer Israel dengan melancarkan serangan udara terhadap 20 target Hamas di Gaza.

Selasa, 23 Oktober 2018

Sebut Honorer Guru Ilegal, Plt Kadisdik Garut Dicopot


 Pasca komentarnya yang menyebut honorer adalah guru ilegal, Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Garut Djatjat Darajat resmi dicopot dari jabatannya. Posisinya kini digantikan Buldan Ali Junjunan.
"Mulai hari ini saya ganti. Posisinya diisi pak Buldan," ujar Bupati Rudy Gunawan kepada wartawan di Pemda Garut, Jalan Pembangunan, Tarogong Kidul, Senin (17/09/2018) siang.
Rudy tidak menampik jika pencopotan Djatjat ditenggarai komentarnya terhadap guru honorer yang dianggap banyak menyinggung kalangan tersebut.

"Salah satu faktornya karena itu," imbuh dia.

Djatjat sendiri mulai bertugas sebagai Plt Kadisdik Garut sejak Oktober 2017. Meskipun dicopot dari jabatan Plt Kadisdik, Djatjat saat ini masih menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD).

Sementara itu Buldan sebagai pengganti Djatjat merangkap tunggas. Selain sebagai pelaksana tugas kadisdik, Buldan merangkap jabatan sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD).

Hingga saat ini belum ada konfirmasi dari Djatjat terkait komentar guru honorer ilegal dan pencopotannya sebagai plt Kadisdik Garut. 

Senin, 22 Oktober 2018

Sekelumit Cerita 'Karomah' Gus Miek Saat Dakwah di Dunia Remang-remang


Metode dakwah KH Hamim Tohari Djazuli, atau yang akrab disapa Gus Miek dari Kediri yang tak lazim ternyata menginspirasi Gus Miftah, ulama dari Sleman yang belakangan viral karena berdakwah di klub malam. Cerita yang beredar, Gus Miek memang memiliki 'kelebihan' sehingga bisa melakoni dakwah yang tak lazim seperti itu.
Salah satunya dikemukakan ulama dari Kediri, KH Abu Bakar Abdul Jalil atau Gus Ab. Ia mengaku mendengar banyak cerita yang beredar tentang 'kelebihan' Gus Miek saat berdakwah.
"Kalau sosoknya saya kurang dekat, namun mengerti. Jarang ada manusia yang memiliki kelebihan dan keutamaan seperti beliau, berdakwah dan dapat mempengaruhi para penjahat dan dunia hitam agar tobat," ungkap Gus Ab saat ditemui detikcom di kediamannya. Senin (17/9/2018).


Salah satu cerita yang banyak beredar di kalangan para ulama dan jemaah Gus Miek adalah ketika ulama kondang ini berdakwah di antara para penjudi kelas kakap.
"Gus Miek itu hendak dicurangi, namun justru para penjudi kalah main, hinggga akhirnya mereka bertaubat dan kembali ke jalan Allah. Bahkan beberapa di antaranya menjadi pengikut Gus Miek," papar Gus Ab.

Cerita ini pun menguatkan adanya karomah yang dikenal dimiliki oleh Gus Miek, yaitu kemampuan untuk mengendalikan dan mengubah sifat para pelaku maksiat seperti penjudi atau tukang minum agar berubah menjadi lebih baik.


Tak hanya Gus Ab, Budi Sutrisno (45), salah satu jemaah Jantiko Mantab dan Dzikrul Ghofilin juga mengaku pernah mendengar cerita Gus Miek yang berdakwah di sebuah tempat hiburan malam. Begitu tiba, beliau dikabarkan mendatangi sejumlah orang yang sedang minum bir. Para peminum tidak mengenal sosok Gus Miek.

Dikisahkan pengasuh Pondok Pesantren Al Falah, Ploso, Kabupaten Kediri tersebut kemudian menerima tantangan minum dari para peminum. Namun bukannya mabuk, Gus Miek justru tampak bugar.


Dari cerita ini muncul keyakinan jika Gus Miek memiliki kemampuan mengubah bir menjadi air putih biasa. Oleh karena itu, tak peduli berapapun banyaknya bir yang diminum, Gus Miek tampak tidak terpengaruh oleh alkohol.

"Saya itu tahu sendiri saat ikut pengajian Jantiko. Saya bersama teman-teman mendengarkan salah satu teman Gus Miek baru saja pulang dari dakwah bersama para peminum, namun Gus Miek dapat merubah cairan dalam botol bir menjadi air putih biasa saat ia minum, sehingga tidak memabukkan, hingga para peminum akhirnya tobat," tutur warga Burengan, Kota Kediri tersebut.

Jumat, 19 Oktober 2018

Jangan Tertipu! Stem Cell Tak Mungkin Dikemas dalam Sachet atau Kapsul


Pemerintah mengingatkan masyarakat jangan sampai tertipu layanan berkedok terapi stem cell atau sel punca. Hingga sekarang, layanan yang diberikan masih bersifat riset uji klinis bukan terstandar. Terapi stem cell hanya bisa diperoleh di 11 rumah sakit yang telah ditunjuk pemerintah. PT BESTPROFIT

Riset untuk stem cell saat ini mencapai uji klinis satu dan dua, yang mulai diterapkan pada orang sakit tanpa perlakuan kontrol. Stem cell sendiri masih hidup saat diambil dari bagian tubuh manusia. BESTPROFIT

"Dengan logika begitu apa iya bisa bertahan kalau disimpan dalam sachet atau kapsul," kata Ketua Komite Sel Punca Dan Atau Sel, Ismail Dilego, Senin (17/9/2018). BEST PROFIT


Ismail mencontohkan merk Purtier yang kerap dipromosikan sebagai stem cell dalam kapsul. Faktanya, produk tersebut mendapat izin edar dari BPOM sebagai suplemen makanan. Terapi bersifat menyembuhkan sedangkan suplemen cenderung mencegah penyakit dengan menyempurnakan nutrisi. Keduanya memberi efek berbeda bergantung keperluan pasien.

Sebagai sel hidup, stem cell perlu perlakuan khusus untuk menjaga kualitasnya. Ismail menjelaskan, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia-RS Cipto Mangunkusumo (FKUI-RSCM) menyimpan stem cell di suhu -196 derajat Celcius dalam nitrogen cair. Hal ini untuk mencegah stem cell mati selama penyimpanan.

Indonesia hanya mengizinkan penggunaan sel punca yang berasal dari manusia bukan dari hewan atau tumbuhan. Ismail menjelaskan, sel tersebut nantinya akan digunakan pada manusia sehingga harus berasal dari manusia juga. Hingga saat ini, layanan terapi stem cell masih diberikan berbasis riset bukan terstandar.

Kamis, 18 Oktober 2018

Hakim Agung Dkk Polisikan KY Soal Isu Pungutan Tenis Rp 150 Juta


Ketua Umum Persatuan Tenis Warga Pengadilan (PTWP) Pusat, hakim agung Syamsul Maarif bersama sejumlah hakim mempolisikan Komisi Yudisial (KY). Hal itu terkait pungutan Rp 150 juta untuk perlombaan tenis.
"Kami yang terhimpun dalam Persatuan Tenis Warga Pengadilan yang disingkat PTWP dan para ketua pengadilan tingkat banding, melaporkan kepada penyidik tentang suatu peristiwa yang dilakukan oleh seorang komisioner Komisi Yudisial (KY)," kata juru bicara Mahkamah Agung (MA) Suhadi di Mapolda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Senin (17/9/2018).
"Dalam kesempatan itu, juru bicara Komisi Yudisial yang menyatakan bahwa penyelenggaran tenis warga pengadilan di Denpasar Bali dilakukan pungutan setiap pengadilan tingkat banding Rp 150 juta. Hal ini tidak benar dan kali ini lah kami laporkan ke polisi," sambung Suhadi.


Menurut Suhadi, pernyataan mengenai adanya pungutan uang tersebut disampaikan oleh juru bicara Komisi Yudisial (KY) Farid Wajdi dalam sebuah media pada Rabu (12/9) lalu. Pernyataan tersebut, sambung Suhadi, merupakan fitnah.
"Tidak ada ketentuan bahwa KY harus menentukan pungutan atau tidak. Itu komentar dari yang bersangkutan. Karena itu tidak benar, kami merasa fitnah. Jadi kedua lembaga ini baik dari PTWP maupun dari pimpinan pengadilan tingkat banding merasa difitnah bahwa pungutan semacam itu tidak ada sama sekali," ujar Suhadi.

Suhadi menjelaskan, penyelenggaran turnamen tenis hakim se-Indonesia itu merupakan acara yang rutin digelar setiap tiga tahun sekali. Menurut dia, acara itu ditanggung oleh PTWP pusat.

"Jadi untuk penyelenggaran secara nasional, itu ditanggung oleh PTWP pusat 3 tahun satu sekali dan sudah dutentukan dalam Munas Kongres PTWP bahwa program kerja yang harua dijalani oleh setiap masa pengabdiannya itu adalah menyelenggarakan tenis secara nasional dan ini sudah dari tahun 50-an sudah terselenggara," jelasnya.


Selain itu, Suhadi juga membantah soal tuduhan bahwa setiap Ketua Pengadilan harus mengumpulkan uang sebesar Rp 200 juta jika ada pimpinan MA yang berkunjung ke daerah. 

"Kedua, menyatakan bahwa setiap pimpinan Mahkamah Agung melakukan pembinaan di daerah selalu pimpinan tingkat banding harus mengumpulkan uang Rp 200 juta dan ini tidak benar sama sekali.oleh sebab itu kami menggunakan hak hukum baik dari pimpinan pengadilan tingkat banding dan ketua persatuan tenis warga pengadilan pusat dan juga didukung oleh ketua pelaksana turnamen, bahwa pungutan yang disebutkan dalam rilis pers itu tidak benar sama sekali," tutur Suhadi.

Suhadi mengatakan, pihaknya tidak melakukan klarifikasi terlebih dahulu kepada KY mengenai pernyataan soal pungutan uang itu. Pasalnya, sambung Suhadi, KY juga tidak pernah melakukan klarifilasi saat memberikan pernyataan ke media.

"Ya tidak perlu KY juga tidak pernah mengklarifikasi kepada kita apakah benar Rp 150 itu. Seharusnya kalau ada ittikad baiknya, ada penghubung KY, ada penghubung MA. Tanya dulu ke MA. Ada isu Rp 150 juta setiap tingkat banding, apakah benar atau tidak. Nah MA akan menjawab. Selang berlangsung di Bali langsung dimuat sedemikian rupa pada hari Rabu itu, semua orang baca," ucap Suhadi.


Laporan Syamsul itu diterima polisi dengan nomor LP/4965/IX/2018/Dit.Reskrimum. Pihak terlapor dalam kasus ini masih dalam penyelidikan.

Sedangkan perkara yang dilaporkan adalah tindak pidana penistaan, pencemaran nama baik melalui media cetak dan online sebagaimana pasal 28 ayat (2) jo pasal 45 huruf a ayat (2) dan atau pasal 27 ayat (3) jo pasal 45 ayat (3) UU RI No 19 tahun 2016 tentang Perubahan UU RI No 11 Tahun 2008 tentang ITE dan atau pasal 311 KUHP dan atau pasal 310 KUHP.

Selain itu, laporan juga dibuat oleh Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Medan, Cicut Sutiarso dengan nomor LP/4966/IX/2018/PMJ/Dit.Reskrimum. Identitas pelapor masih dalam penyelidikan dan pasal yang dilaporkan sama dengan laporan sebelumnya. 

Rabu, 17 Oktober 2018

Ini Alasan Johan Budi Mundur dari Jubir Timses Jokowi-Ma'ruf


Johan Budi Sapto Pribowo menyatakan mundur dari juru bicara tim kampanye nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Alasannya, ia ingin fokus ke pencalegannya di PDIP dan bekerja selaku staf khusus kepresidenan. PT BESTPROFIT

"Saya mengundurkan diri sebagai jubir Tim Kampanye Nasional (TKN). Saya mau fokus ke pencalegan saya dan sebagai staf khusus Presiden yang membutuhkan waktu dan pikiran," ujar Johan melalui pesan singkat, Senin (17/9/2018). BESTPROFIT


Diakuinya, kegiatannya dalam TKN akan menguras waktu dan pikiran untuk berkampanye ke daerah-daerah, apalagi ia juga nyaleg melalui PDIP. Ia juga ingin menghindari konflik kepentingan sebagai staf khusus presiden. BEST PROFIT


"Sementara jadi Jubir TKN juga kan harus ikut kampanye TKN dan mengikuti kegiatan yang dilakukan TKN tentu membutuhkan waktu yang banyak juga. Sehingga harus saya memilih fokusnya. Selain itu, untuk menghindari benturan kepentingan sebagai staf khusus Presiden," jelas mantan jubir KPK ini.

Mundurnya Johan sudah disampaikan oleh Wakil Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Abdul Kadir Karding. Meski mundur, namun Johan dipastikan tetap terlibat dalam pemenangan Jokowi-Ma'ruf. Apalagi, salah satu tugas caleg adalah mengampanyekan program-program Jokowi.

"Pasti, karena kita punya kerja sama dengan Pak Jokowi di partai masing-masing, di caleg masing-masing, simbiosis mutualisme," sebut Karding. 

Selasa, 16 Oktober 2018

Laris Manis! Semua Tiket Konser Syahrini Sold Out


Syahrini akan menggelar konsernya tiga hari lagi. Kini, semua tiket konsernya sold out!
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Syahrini, Senin (17/9/2018). Ia mengungkapkan tak ada lagi tiket tersisa untuk konsernya tersebut.
"Alhamdulilah Dan Trimakasih Banyak Incesss Ucapkan 
Untuk Pemirsaahhh, Bahwa Semua Ticket Di Semua Kelas Sudah SOLD OUT !" tulisnya di Instagram. BEST PROFIT

Buat kamu yang ingin menyaksikan 'Journey of Syahrini' itu tapi belum punya tiketnya, jangan khawatir. detikHOT bakal kasih kamu tiket tersebut gratis!
Syahrini akan menggelar konsernya pada 20 September 2018. Acara itu bakal berlangsung di Ciputra Artprenuer Jakarta.
Konser itu sudah menarik perhatian sejak pertama kali diumumkan. Pasalnya, Syahrini mematok hingga Rp 25 juta untuk harga tiketnya.A

Senin, 15 Oktober 2018

Liburan ke Thailand dengan Istri, Rifky Balweel Berharap Dapat Anak


Rifky Balweel sedang menikmati liburannya dari dunia keartisan. Meskipun begitu, ia tetap update soal gosip di tanah air ini.
Sambil liburan, suami dari Biby Alraen itu menyebut selalu kepo dengan akun-akun gosip yang bertebaran di Instagram.
"Paling isi-isi liburan sambil lihatin Lambe Turah aja," ucap Rifky Balweel usai mengisi acara di 'Brownis', Trans TV, Jakarta Selatan, Senin 


Memang, belum lama ini Rifky Balweel terlihat sedang menikmati liburannya bersama istri ke Thailand. Namun kepergiannya itu bukan sebagai bulan madu, hanya jalan-jalan biasa saja. BESTPROFIT

"Kemarin habis nikah kan udah honeymoon. Ke Thailand sih bukan honeymoon ya, honeymoon nggak sih Thailand? Jalan-jalan sih, kebanyakan jalan di situ. Jadi nanti kumpulin duit dikit lagi bisa ke tempat lain," paparnya.

Bicara soal momongan, mantan suami dari Risty Tagor itu tidak menundanya. Rifky Balweel meminta doa akan cepat dikaruniai anak dari Biby Alraen.

"Nggak ada ditunda-tunda sih, sedikasihnya aja, doain ya biar cepet dapet, udah nggak sabar," pungkasnya. 

Jumat, 12 Oktober 2018

MK Tolak Gugatan Cawalkot Tegal dari PKB, Jago Gerindra Menang


Gugatan pasangan paslon Pilwalkot Tegal, Jateng, Habib Ali dan Tanty Prasetyaningrum, ditolak oleh Mahkamah Konstitusi (MK). Dengan keputusan itu KPU Kota Tegal akan segera menetapkan calon pasangan peraih suara terbanyak sebagai paslon terpilih.
Vonis ini diputuskan pada sidang keempat yang berlangsung Senin (17/9/2018) siang. "Semua gugatan ditolak MK. KPU akan segera menetapkan paslon Dedy Yon Supriono-Jumadi sebagai calon terpilih," kata Komisioner KPU Kota Tegal, Thomas Budiono, saat dihubungi wartawan.
Seperti diketahui, Habib Ali-Tanty menggugat KPU Kota Tegal untuk membatalkan keputusan Nomor 20/PL.03.6-Kpt/3376/KPU-Kot/VII/2018 tentang rekapitulasi hasil perolehan suara dalam pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tegal 2018.


Hasil rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil pengitungan suara, KPU Kota Tegal menetapkan paslon Nursholeh-Wartono (Golkar, Hanura) mendapat 21.029 suara, M Ghautsun-Muslih (independen) mendapat 17.169 suara, Dedy Yon-Jumadi (Gerindra, Demokrat, PKS, PAN dan PPP) mendapat 38.091 suara, Habib Ali-Tanty Prasetyaningrum (PKB dan Nasdem) mendapat 37.775 suara dan Herujito-Sugono (PDIP) mendapat 21.804 suara.
Dalam sidang putaran terakhir ini, kata Thomas, majelis hakim MK membacakan resume yang berisi materi gugatan dari pihak pemohon serta eksepsi dari termohon. "Anwar Usman Ketua Majelis Hakim MK, membacakan putusan yaitu pokok permohonan gugatan tidak beralasan hukum. Permohonan gugatan ditolak secara keseluruhan," katanya.

Beberapa point materi yang diajukan ke MK dari pihak paslon Habib Ali-Tanty adalah adanya surat suara kosong, 35 pemilih tanpa identitas, 17 suara hilang dan surat suara melebihi DPT. Gugatan itu didaftarkan ke MK yang menangani kasus PHP dengan Nomor Perkara 1/PHP.KOT-XVI/2018 teregistrasi tanggal 23 Juli 2018. 

Kamis, 11 Oktober 2018

Jepang Gelar Latihan Kapal Selam Pertama di Laut China Selatan


Militer Jepang telah menggelar latihan kapal selam pertama di Laut China Selatan. Langkah semacam ini berpotensi memicu kemarahan pemerintah China yang mengklaim sebagian besar perairan yang menjadi sengketa beberapa negara itu. BESTPROFIT

Seperti dilansir AFP, Senin (17/9/2018), latihan kapal selam Kuroshio itu digelar pada Kamis (13/9) lalu, namun baru dilaporkan surat kabar Jepang, Asahi Shimbun, pada Senin (17/9) waktu setempat. BEST PROFIT

Dalam latihan itu, kapal selam Kuroshio bergabung dengan tiga kapal perang Jepang lainnya berlayar di perairan dekat Scarborough Shoal yang dikuasai China. BESTPROFIT


Diketahui bahwa China mengklaim sebagian besar perairan Laut China Selatan yang kaya dengan sumber daya alam. Klaim China itu bentrok dengan klaim serupa dari beberapa negara lainnya, seperti Brunei Darussalam, Malaysia, Filipina, Taiwan dan Vietnam.

Ketegangan masih tinggi atas Scarborouh Shoal sejak beting atau timbunan pasir di lautan itu 'dikuasai' oleh China dari Filipina, tahun 2012 lalu. 

Laporan Asahi Shimbun menyebut latihan kapal selam itu merupakan latihan pertama yang digelar Jepang di Laut China Selatan. 

Dituturkan sejumlah sumber pemerintahan Jepang yang dikutip Asahi Shimbun bahwa Pasukan Maritim Jepang melakukan latihan antikapal selam 'praktis', termasuk latihan untuk mendeteksi keberadaan kapal selam musuh dengan perlengkapan sonar. 


Ditegaskan oleh sumber-sumber pemerintahan itu bahwa latihan militer semacam itu merupakan hal yang sah untuk digelar di perairan netral, yang hak-hak untuk mengaksesnya dilindungi oleh hukum internasional. 

Usai mengikuti latihan di Laut China Selatan, kapal selam Kuroshio akan melakukan port call atau kunjungan singkat ke Cam Ranh, Vietnam pada Senin (17/9) waktu setempat. Asahi Shimbun menyebut kunjungan ini bertujuan untuk menunjukkan kerja sama pertahanan Jepang dan Vietnam.

Laut China Selatan yang menjadi sengketa beberapa negara, memang menjadi jalur pelayaran penting global. Setiap tahun tercatat komoditas perdagangan senilai total US$ 5 triliun dibawa melintasi perairan ini. 

Rabu, 10 Oktober 2018

MA Bolehkan Eks Koruptor Nyaleg, Mendagri: Ikuti Hukum


Mahkamah Agung (MA) menganulir Peraturan KPU Nomor 20 Tahun 2018 yang salah satu isinya melarang eks napi korupsi maju sebagai calon legislatif (caleg). Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo meminta semua pihak menghormati dan menaati hukum. 

"Ya ini negara hukum ya. Kira-kira kita harus ikut aturan hukum saja," kata Tjahjo di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (17/9/2018).


Menurut Tjahjo, keputusan MA mengikat. Tjajho bahkan menyebut KPU sedang menyesuaikan PKPU terkait dengan putusan MA. PT BESTPROFIT


"Keputusan MA kan sudah mengikat, itu aja sudah. Saya kira KPU juga akan merevisi PKPU-nya," ucap Tjahjo. BEST PROFIT

Sebelumnya, MA mengabulkan permohonan agar mantan napi korupsi bisa maju sebagai caleg. Salah satu pertimbangan MA dalam mengabulkan gugatan tersebut adalah bertentangan dengan UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu. BESTPROFIT

"Jadi PKPU itu dinyatakan bertentangan dengan undang-undang," kata juru bicara MA Suhadi kepada detikcom, Jumat (14/9). 

Selasa, 09 Oktober 2018

KPU Surati MA Minta Salinan Putusan Eks Koruptor Nyaleg Dikirim


KPU belum menerima salinan putusan Mahkamah Agung (MA) terkait diperbolehkannya eks napi korupsi nyaleg. Karena itu KPU mengirimkan surat ke MA.
"Kami kirimkan surat pada MA, sudah kami kirim suratnya hari ini," ujar Ketua KPU Arief Budiman, di kantor KPU, Jl Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin (17/9/2018).
Sama halnya dengan Arief, komisioner KPU Hasyim Asyari mengatakan surat ini dikirimkan karena KPU belum menerima salinan putusan MA. Hasyim meminta MA segera memberikan salinan putusan tersebut.


"Kami belum dapat putusannya. Mestinya MA harus segera sampaikan putusan itu ya, kalau enggakan kita enggak tau apa bunyi putusan itu," kata Hasyim.
"Kita harapkan supaya kemudian ada pemberitahuan resmi, karena KPU sebagai termohon, tergugat kan ada pemberitahuan resmi," sambungnya. 


Hasyim mengatakan, pihaknya belum dapat memastikan cukup atau tidaknya waktu menjalankan putusan MA, sebelum penetapan daftar calon tetap (DCT) tanggal 20 September 2018. Menurutnya hal ini tergantung kapan MA menyerahkan salinan tersebut.

"Ya cukup atau enggak cukup itu tergantung MA kirim putusan kapan. Kita ini kan sementara baru baca berita kan," tuturnya. 

Senin, 08 Oktober 2018

Penjelasan Kemenkum HAM soal Sel Tak Layak di Lapas Sukamiskin


Selain mengungkap sel mewah Lapas Sukamiskin yang di antaranya dihuni eks Ketua DPR RI Setya Novanto, Ombudsman menemukan sel tak layak di lapas peninggalan zaman Belanda itu. Kemenkum HAM Jabar angkat bicara berkaitan hal tersebut.

"Kalau disaksikan di beberapa media memang ada perbandingan sangat signifikan, pertama gambarnya lantai dua ditempati Setya Novanto kedua gambar ditempati napi lain," ujar Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkum HAM Ibnu Chuldun di Lapas Sukamiskin, Jalan AH Nasution, Kota Bandung, Senin (17/9/2018).


Ibnu menjelaskan kondisi itu memang terjadi di Lapas Sukamiskin Bandung. Kamar yang tak layak, menurut dia, memang belum diperbaiki oleh penghuninya.


"Eksisting yang sudah ada ini di kamar hunian ada yang belum diperbaiki penghuni dan kamar-kamar hunian yang sudah diperbaiki masing-masing napi didasari kebutuhan kamar itu sendiri yang kondisinya sangat amat tidak layak menjadi layak," tutur Ibnu.

Pihaknya segera meminta permohonan kepada Dirjen PAS agar kamar tersebut tidak difungsikan lagi. Napi yang dianggap menempati kamar tak layak itu akan dipindahkan ke kamar yang lebih layak.
"Kamar itu akan disegel dan tidak digunakan lagi," katanya.
Kadivpas Kemenkum HAM Jabar Krismono menambahkan kamar yang tak layak itu termasuk di tipe kecil. Berdasarkan hasil pemantauan, ada 15 kamar yang benar-benar tak layak untuk ditempati.
"Dari hasil kami bergerak, memang ada 15 kamar yang tidak layak huni," ujar Krismono.


Sementara itu Kalapas Sukamiskin Tejo Harwanto menjelaskan 15 kamar tersebut tak bisa ditempati lantaran dinding sebagian roboh. Selain itu, kloset jongkok yang ada rata-rata sudah mampet.

"Tidak ada lagi tempat untuk mereka tidur. Karena kan kebanyakan lantai bawah, jadi air yang di lantai atas menggenang di lantai dua turun ke lantai satu," ucap Tejo. 

Jumat, 05 Oktober 2018

Ini Tipe Rumah Paling Diminati Orang RI


 Bank Tabungan Negara mencatat rumah tipe 36 paling banyak diminati. Hal itu terindikasi dari harga rumah tipe tersebut yang naik paling tinggi dibanding tipe lain. 
Data olahan BTN menyebutkan, rumah tipe 36 pada Juni 2018 mendapatkan indeks harga porperti tertinggi, yaitu 167,74 dengan kenaikan tahunan 8,4%. Sementara tipe 45 sebesar 143.97, dan tipe 70 sebesar 141.20. Indeks ini berarti sejak Januari 2014 sampai dengan Juni 2018 rumah tipe 36 mengalami kenaikan harga sebesar 67,74%.
Direktur Utama Bank BTN, Maryono mengatakan indeks yang tinggi ini tak serta merta jadi harga termahal. Ini menunjukkan rumah dengan tipe kecil menjadi yang paling diminati oleh masyarakat karena permintaannya paling tinggi.


"Hal ini menggambarkan bahwa permintaan untuk rumah kecil lebih tinggi dibandingkan tipe rumah yang lebih luas, kemungkinan ini juga terkait dengan daya beli masyarakat dan permintaan dari masyarakat kelas menengah ke bawah," kata Maryono di Menara BTN, Jakarta, Kamis (13/9/2018).
Sementara itu rumah tipe 70 mencatatkan kenaikan harga bulanan (month to month) paling tinggi pada Juni 2018 dengan kenaikan 1,13% dalam satu bulan. Kemudian disusul oleh rumah tipe 45 sebesar 0,55% dan tipe 36 sebesar 0,51%.

"Kami menyajikan House Price Index Index (HPI) yang sesuai dengan kondisi riil di lapangan agar Pemerintah dapat memanfaatkannya untuk meramu kebijakan di sektor properti ke depan, dan agar para pengembang bisa menentukan pengembangan tipe perumahan yang tepat dan harga yang sesuai dengan harga pasar, sementara konsumen bisa mendapatkan informasi yang valid mengenai harga rumah," kata Maryono.

Adapun untuk menghasilkan HPI yang akurat, Housing Finance Center BTN melakukan tiga penyempurnaan dari indeks yang pernah dirilis HFC tahun 2015 lalu. 

Pertama, modifikasi dari metode perhitungan indeks, dari sebelumnya chained fisher menjadi matched sales, metode ini sesuai dengan karakteristik data KPR yang dimiliki Bank BTN. 

Kamis, 04 Oktober 2018

Provokator Rusuh di Mako Brimob Divonis Hari Ini


Wawan Kurniawan alias Abu Afif akan menghadapi vonis terkait kasus latihan fisik persiapan teror di Riau dan Jambi. Wawan dikenal sebagai tahanan perkara terorisme yang diduga menjadi provokator rusuh di Mako Brimob beberapa waktu lalu. PT BESTPROFIT

"Perkara yang diputus hari ini perkara teroris di Riau," ucap pejabat humas Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, Agus Pambudi, di kantornya, Jalan S Parman, Jakarta Barat, Kamis (13/9/2018).
Dalam perkara terorisme tersebut, Wawan disebut sebagai amir Jamaah Anshar Daulah (JAD) Pekanbaru. Perannya sebagai motivator dalam kelompoknya untuk menyerang kantor polisi.


Wawan bersama kelompoknya pernah mengikuti latihan fisik persiapan teror (i'dad) dan latihan menembak. Mereka berlatih di Bukit Gema, Kabupaten Kampar, Riau.

Sedangkan dalam kerusuhan di Mako Brimob yang terjadi pada Mei 2018, Wawan diduga sebagai pemicu keributan. Dia juga disebut mempengaruhi tahanan atau narapidana lainnya untuk merusuh.                    

Rabu, 03 Oktober 2018

Bukan dari Smule, Istri Sule dan Teddy Sudah Lama Saling Kenal


Istri Sule, Lina sudah kenal lama dengan Teddy. Bukan melalui aplikasi Smule seperti yang dikarang oleh Ica, istri Teddy. BESTPROFIT

Hal itu diungkapkan Lina melalui pengacaranya, Abdurrahman. Ia menyebut keduanya adalah teman yang sama-sama berasal dari Bandung. BEST PROFIT


"Nggak, bukan (lewat aplikasi Smule). Udah kenal sebelumnya," kata Abdurrahman kepada detikHOT, Kamis (13/9/2018). PT BESTPROFIT

Abdurahman juga mengatakan, Lina, Sule, Teddy dan Ica sudah saling kenal satu sama lain. Mereka semua telah berteman baik cukup lama.

"Karena si Ica, Teddy, Sule dan Lina semua berteman baik," papar Abdurrahman.

Hal itulah yang membuat Lina dan pengacaranya sempat bingung dan heran. Kenapa Ica bisa berbicara kalau suaminya Teddy telah berselingkuh dengan Lina.

"Dia ngomong gitu tujuannya apa. Sementara dia sendiri temen deket Sule juga, temen-temen bisa menganalisa lah," pungkasnya.

Selasa, 02 Oktober 2018

Didemo Driver, Grab: Naikkan Tarif itu Permintaan Salah


Grab Indonesia mengatakan permintaan para driver untuk menaikkan tarif itu salah. Menurutnya, hal itu justru dapat menurunkan pendapatan driver. 
"Jadi permintaan tarif itu di era sekarang ini itu permintaan yang salah. Yang paling penting itu adalah permintaan meningkatkan pendapatan, tarif secara umum berpotensi malah menurunkan pendapatan," ujar Manajer Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata di Gedung Maspion Plaza Jalan Gunung Sahari, Pademangan, Jakarta Utara, Kamis (13/9/2018).

Ridzki mengatakan hal yang terpenting adalah meningkatkan pendapatan. Jika driver menjalakan tugas dengan baik tanpa melakukan kecurangan, maka pendapatan yang lebih pun akan didapat. 

"Bagaimana caranya, kami yakin jika mengikuti fitur yang ada dan kontak yang baik artinya tidak melakukan kecurangan dan lain itu artinya insyaallah para mitra bisa mendapatkan penghasilan yang lebih dari cukup," ucapnya.  BESTPROFIT

Dia menyampaikan mayoritas driver demo menuntut kenaikan tarif itu adalah pengemudi yang melakukan kecurangan. Bahkan hanya sekadar ikut-ikutan.  BEST PROFIT

"Saya pikir mayoritas yang mengajak melakukan aksi itu adalah yang melakukan kecurangan-kecurangan, tentunya yang datang kan bervariasi, ada yang melakukan ada juga yang tertarik dengan headline-nya 'naikkan tarif' kan gitu," ujar Ridzki. 


Terkait adanya aplikator nakal, pihak Grab sudah menghapus puluhan ribu akun tersebut. Akun tersebut juga otomatis di-bend sehingga tidak daftar kembali. 

"Memang ada sistem kita yang salah kemarin, kita kebobolan dalam arti akun aplikator nakal itu sudah kita hapus tapi dia bisa daftar. Nah sekarang, kita sudah menghapus puluhan ribu akun tuyul itu. Sistem kita juga otomatis membacklist orang itu, jadi nggak bisa daftar," tuturnya. 

Sebelumnya, massa pengemudi transportasi online menyerbu Kantor Grab di Lippo Kuningan, Jakarta. Mereka menuntut hak-haknya untuk dipenuhi oleh pihak perusahaan aplikator.

Aksi tersebut mulai sekitar 9.50 WIB Senin (10/9). Mobil-mobil para pengemudi transportasi online terdapat tulisan 'tolak kebijakan upah murah', 'nasib driver online terzalimi', 'tolak eksploitasi driver online', 'gruduk aplikator nakal', dan lain sebagainya.                   

Senin, 01 Oktober 2018

Tahu Tidak, Kecelakaan di Jalanan Itu Merugikan Hingga Ratusan Juta Rupiah

 Berdasarkan data yang diberikan unit Laka Lantas Polresta Depok kerugian materi akibat kecelakaan lalu lintas di Depok, Jawa Barat pada semester awal di tahun 2018 ini sudah mencapai Rp 370 Juta. Kerugian ini akibat kecelakaan yang mencapai 144 kasus di sepanjang bulan Januari hingga Agustus 2018 di Jalan Raya Depok. PT BESTPROFIT
Satlantas Polresta Depok mencatat dalam waktu semester pertama tersebut melibatkan 221 kendaraan, yang mengakibatkan 2 orang meninggal dunia, 128 luka berat, dan 86 luka ringan.

Menurut Kasatlantas Polresta Depok, Kompol Sutomo kecelakaan itu paling banyak disebabkan oleh pelanggaran pengendara. "Banyaknya karena pengendara yang tidak disiplin," ungkap Sutomo saat dihubungi detikOto.  BEST PROFIT

Ia menambahkan untuk menekan angka kecelakaan diperlukan tiga hal yakni, penyuluhan, pembelajaran, dan penindakan. BESTPROFIT

Secara terpisah Kanit Laka Lantas Polresta Depok mengungkapkan bahwa kecelakaan lalu lintas di depok hingga semester pertama tahun 2018 ini sudah menurun,"Laka lantas sudah turun jauh banget, memang kendaraan roda dua masih mendominasi, untuk kendaraan roda 4 turun, bahkan mobil derek yang dipojok itu sudah jarang sekali bekerja," ungkap Djoko saat berbincang dengan detikOto.


Memang dalam rekapitulasi data unit Laka Lantas Polresta Depok, sebanyak 157 kendaraan roda dua mendominasi kecelakaan lalu lintas. Disusul mobil penumpang sebanyak 19, dan terakhir bus ada 4 kejadian.

Di sepanjang semester pertama tahun 2018 ini, yang paling banyak mengalami kerugian materi adalah pada bulan Mei, yakni dengan melibatkan kecelakaan hingga 31 kendaraan bermotor dan mengalami kerugian sebesar Rp 99 Juta. Sedangkan bulan yang paling sedikit mengalami kerugian materi adalah Februari dan April, yakni Rp 20 Juta.

Djoko mengimbau agar para pengendara yang belum cukup umur untuk tidak menggunakan kendaraan bermotor dan masyarakat Depok lebih tertib berlalu lintas demi keselamatan berkendara.