Senin, 21 Januari 2019

Australia Keberatan soal Rencana Pembebasan Abu Bakar Ba'asyir


Perdana Menteri (PM) Australia Scott Morrison menghubungi pemerintah Indonesia terkait rencana pembebasan Abu Bakar Ba'asyir. Rencana pembebasan menuai perhatian khusus dari Australia, yang sejumlah warganya menjadi korban ledakan bom Bali pada 2002, yang didalangi Ba'asyir.
"Posisi Australia dalam persoalan ini tidak berubah. Kami selalu menyampaikan keberatan paling mendalam," ucap PM Morrison kepada wartawan di Melbourne, seperti dilansir Reuters dan abc.net.au, Senin (21/1/2019). 
"Kami menjadi mitra ketika menyangkut pemberantasan terorisme dan ekstremisme agama, dan kami akan terus melanjutkan itu dan kami akan terus terlibat secara langsung dengan pemerintahan Indonesia dalam persoalan yang sangat sensitif ini, tapi saya pikir itu tidak akan membantu dengan melibatkan proses secara publik," imbuhnya. 


Diketahui bahwa sekitar 88 orang dari total lebih dari 200 orang yang tewas dalam ledakan bom Bali pada 2002 merupakan warga Australia. Pemerintah Australia sebelumnya selalu menyuarakan perlawanan terhadap peringanan hukuman untuk Ba'asyir.
Pada Maret 2018, kantor mantan Menteri Luar Negeri Australia Julie Bishop menyebut Ba'asyir sebagai 'dalang' di balik ledakan bom Bali. Kantor Menlu Bishop saat itu menyatakan warga Australia mengharapkan keadilan terus ditegakkan hingga ke 'level maksimal yang diperbolehkan oleh aturan hukum Indonesia'.

"Abu Bakar Ba'asyir tidak seharusnya diperbolehkan menghasut orang lain untuk melakukan serangan di masa mendatang terhadap warga sipil tak bersalah," demikian pernyataan kantor Menlu Bishop pada saat itu.


Dalam pernyataannya pada Jumat (18/1) lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan pertimbangan-pertimbangan untuk pembebasan Ba'asyir yang merupakan terpidana kasus terorisme.

"Faktor kemanusiaan. Artinya, beliau sudah sepuh. Ya faktor kemanusiaan. Termasuk kondisi kesehatan," kata Jokowi di Pondok Pesantren Darul Arqam, Jl Ciledug, Garut, Jawa Barat.

Jokowi mengatakan keputusan tersebut diambil berdasarkan pertimbangan yang panjang. Termasuk mempertimbangkan sisi keamanan dan kesehatan Ba'asyir. Ditegaskan juga oleh Jokowi bahwa pertimbangan itu dilakukan dengan berbagai pihak, termasuk Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Menko Polhukam Wiranto, dan pakar hukum Yusril Ihza Mahendra. Pembahasan mengenai pembebasan Ba'asyir tersebut sudah dilakukan sejak awal 2018.

"Ini pertimbangan yang panjang, pertimbangan sisi keamanan dengan Kapolri, pakar, dan terakhir dengan Pak Yusril," katanya. 

Jumat, 18 Januari 2019

Fadli Zon Sebut Edy Rahmayadi Gentleman Mundur dari PSSI


Wakil Ketua DPR Fadli Zon menghargai pengunduran diri Edy Rahmayadi dari jabatan Ketum PSSI. Edy Rahmayadi dianggap menunjukkan sikap kesatria.
"Ya, kalau itu kan pilihan pribadi Pak Edy, ya, saya kira itu juga sifat dan sikap yang gentleman," ujar Fadli di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (21/1/2019). 
Fadli menduga keputusan mundur dari PSSI dilakukan karena Edy ingin konsentrasi memimpin Sumatera Utara. BESTPROFIT

"Mungkin beliau harus berkonsentrasi untuk mengurus daerah. Sumut ini kan daerah yang besar, kalau tidak salah keempat terbesar di Indonesia ini kan penduduknya Sumatera Utara," kata Waketum Gerindra ini.

"Ini juga kayak kemarin tuh kalau udah bilang terbesar tuh udah dari Malaysia, seolah-olah nggak diperiksa dulu, kan penduduknya memang lebih besar. Jadi, kalau kita lihat, Sumatera Utara ini kan penduduknya besar," sambung Fadli. 

Apalagi, menurut Fadli, mengurus daerah dan mengurus PSSI tidak bisa setengah-setengah alias perlu fokus.

"Perlu konsentrasi jadi nggak bisa part timer lah, dan juga sepakbola tidak bisa diurus part timer. PSSI ini kan kita harapkan menjadi organisasi yang bisa memajukan sepakbola kita, jadi harus full timer. Jadi orang itu harus punya dedikasi waktu tenaga penuh, sementara beliau kan sebagai gubernur kan nggak bisa sepenuhnya mengurus PSSI. Saya kira itu sikap yang gentleman," tutur dia. 

Edy sebelumnya sempat rangkap jabatan selama kurang-lebih 4,5 bulan sebagai Gubernur Sumut dan Ketum PSSI. Mundurnya Edy disampaikan dalam Kongres PSSI yang digelar di Nusa Dua, Bali. 

Edy meminta maaf karena gagal memenuhi target selama memimpin PSSI. Dia mengakui tugas sebagai orang nomor satu PSSI berat. Posisi Edy kini digantikan Joko Driyono sebagai Plt Ketum PSSI.

Kamis, 17 Januari 2019

Fadli: Pembebasan Ba'asyir Manuver Politik Demi Simpati Umat Islam


Wakil Ketua DPR Fadli Zon menilai pembebasan tanpa syarat terhadap terpidana kasus terorisme Abu Bakar Ba'asyir sarat kepentingan politik. Keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut sebagai manuver politik. PT BESTPROFIT

"Apalagi dengan tagline yang membebaskan adalah pengacara TKN (Yusril Ihza Mahendra) jelas ini adalah satu manuver politik. Jadi ini adalah sesuatu manuver politik untuk mendapatkan simpati," ujar Fadli, di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (21/1/2019).  BEST PROFIT

Waketum Gerindra itu menduga pembebasan Ba'asyir itu sebagai upaya Jokowi untuk mendapatkan simpati umat Islam di masa Pilpres 2019. Namun, Fadli yakin upaya tersebut tidak akan membuahkan hasil. BESTPROFIT


Apalagi, banyak tokoh-tokoh ulama lain yang hingga kini statusnya belum jelas. Misalnya seperti kasus Imam Besar FPI Habib Rizieq Syihab.

"Mungkin inginnya dapatkan simpati dari umat Islam gitu seperti itu tapi sangat terlalu kental nuansa politiknya. Sementara kalau kita lihat banyak sekali tokoh-tokoh umat Islam para ulama yang justru dikrimininalisasi mulai dari Habib Rizieq ketika itu bahkan banyak sampai sekarang yang statusnya belum jelas," tuturnya. 

"Kemarin saya juga kunjungan kerja ke Lapas Porong di Surabaya melihat saudara Alfian Tanjung yang sudah dibebaskan kemudian ditahan kembali dan sudah hampir dua tahun dan banyak lagi tokoh-tokoh yang saya kira diperlakukan secada diskriminatif dan dikrimininalisasi. Jadi kalau harapannya dengan pembebasan itu akan mendapatkan dukungan simpati dari umat Islam saya kira itu akan gagal," sambung Fadli. 

Fadli menilai pembebasan Ba'asyir dijadikan alat politik oleh pemerintah. Mengingat, seharusnya Ba'asyir dapat dibebaskan dengan syarat sejak Desember 2018. 
"Ini mempermainkan hukum, hukum dijadikan alat politik. Jadi saya kira itu akan gagal kalau mau ingin mendapatkan simpati, karena rakyat semakin cerdas bhawa apa yang dilakukan kepada Abu Bakar Ba'asyir memang secara hukum sudah bisa dibebaskan sejak bulan Desember lalu kalau menurut pengacaranya," katanya. 

Perlu untuk dicatat, Ba'asyir akan bebas tanpa melalui mekanisme bebas bersyarat. Ba'asyir menolak mengajukan permohonan bebas bersyarat karena tidak mau meneken surat setia pada NKRI sebagaimana diatur dalam Pasal 8 Permenkum HAM Nomor 3 Tahun 2018. Meski begitu, Presiden Jokowi tetap memberikan kebebasan untuk Ba'asyir atas pertimbangan kemanusiaan.

Rabu, 16 Januari 2019

Prabowo Sampaikan Pidato Kebangsaan 'Indonesia Menang' Malam Ini


Calon presiden Prabowo Subianto akan menyampaikan pidato kebangsaan malam ini. Tema yang akan diusung Prabowo yakni 'Indonesia Menang'.
Dari agenda resmi Prabowo-Sandi Media Center, Prabowo dijadwalkan menyampaikan pidato kebangsaan 'Indonesia Menang' di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Senin (14/1/2019). Pidato tersebut diagendakan berlangsung mulai dari pukul 19.00 WIB.

Sandiaga Uno, calon wakil presiden pasangan Prabowo, dijadwalkan menemani Prabowo saat menyampaikan orasi kebangsaan tersebut. Sandiaga sempat membocorkan isi pidato yang akan disampaikan calon presiden nomor urut 02 itu.
"Besok tentang victory, victory and peace. Negeri yang kaya raya ini sumber daya alamnya yang melimpah ini tanah subur, SDM-nya pinter dan rajin. Perlu penekanan khusus agar kita bisa mewujudkan potensi realisasi janji-janji yang disampaikan pendiri bangsa kita," kata Sandiaga kepada wartawan di DPP PKS, Jl TB Simatupang, Jaksel, Minggu (13/1).

Visi mereka, kata Sandiaga, adalah keamanan dan keadilan untuk semua. Visi itu akan dijabarkan lewat lima fokus.
"Tentu dengan dasar UUD '45 dan Pancasila," ujar Sandiaga.
'Indonesia Menang' merupakan tagline visi misi Prabowo-Sandiaga yang baru, yang dinyatakan untuk rakyat. Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mengatakan akan memakai konsep town hall meeting saat jagoannya memaparkan visi misi.

"Iya, town hall meeting kalau di Amerika, itu kayak town hall, pertemuan di tengah kota, menyampaikan (visi misi)," kata Jubir BPN Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, kepada wartawan di Posko Pemenangan Prabowo-Sandiaga, Jalan Sriwijaya I, Jakarta Selatan, Senin (7/1).                         

Selasa, 15 Januari 2019

Prabowo Sampaikan Pidato Kebangsaan 'Indonesia Menang' Malam Ini

Calon presiden Prabowo Subianto akan menyampaikan pidato kebangsaan malam ini. Tema yang akan diusung Prabowo yakni 'Indonesia Menang'.
Dari agenda resmi Prabowo-Sandi Media Center, Prabowo dijadwalkan menyampaikan pidato kebangsaan 'Indonesia Menang' di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Senin (14/1/2019). Pidato tersebut diagendakan berlangsung mulai dari pukul 19.00 WIB.
Sandiaga Uno, calon wakil presiden pasangan Prabowo, dijadwalkan menemani Prabowo saat menyampaikan orasi kebangsaan tersebut. Sandiaga sempat membocorkan isi pidato yang akan disampaikan calon presiden nomor urut 02 itu.
"Besok tentang victory, victory and peace. Negeri yang kaya raya ini sumber daya alamnya yang melimpah ini tanah subur, SDM-nya pinter dan rajin. Perlu penekanan khusus agar kita bisa mewujudkan potensi realisasi janji-janji yang disampaikan pendiri bangsa kita," kata Sandiaga kepada wartawan di DPP PKS, Jl TB Simatupang, Jaksel, Minggu (13/1).
Visi mereka, kata Sandiaga, adalah keamanan dan keadilan untuk semua. Visi itu akan dijabarkan lewat lima fokus.
"Tentu dengan dasar UUD '45 dan Pancasila," ujar Sandiaga.
'Indonesia Menang' merupakan tagline visi misi Prabowo-Sandiaga yang baru, yang dinyatakan untuk rakyat. Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mengatakan akan memakai konsep town hall meeting saat jagoannya memaparkan visi misi.

"Iya, town hall meeting kalau di Amerika, itu kayak town hall, pertemuan di tengah kota, menyampaikan (visi misi)," kata Jubir BPN Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, kepada wartawan di Posko Pemenangan Prabowo-Sandiaga, Jalan Sriwijaya I, Jakarta Selatan, Senin (7/1).

Senin, 14 Januari 2019

Wajah-wajah Baru di Latihan Perdana Persib Bandung

Persib Bandung menggelar latihan perdana di bawah asuhan Miljan Radovic. Sejumlah pemain baru Maung Bandung sudah mengikuti latihan.
PT BESTPROFIT
Persib latihan perdana di Stadion Arcamanik, Jalan Arcamanik, Kota Bandung, Senin (14/1/2019) mulai pukul 08.30 WIB. Radovic dan empat asistennya hadir.
BEST PROFIT
Dalam latihan kali ini, rekrutan anyar seperti Srdan Lopicic, Frets Butuan, Abdul Aziz, dan Erwin Ramdani hadir. Hanya Esteban Vizcarra yang absen.
Tampak juga dua pemain diklat Persib U- 19 Beckham Putra dan Mario Jardel ikut dalam latihan skuad. BESTPROFIT

Sejumlah penggawa lama Persib seperti Bojan Malisic, Ezechiel N'douassel, Ardi Idrus, Patrich Wanggai, Billy Paji Keraf dan Gian Zola belum ikut bergabung dalam tim.

Radovic mengatakan latihan pedana lebih banyak sentuhan bola. Pelatih berpaspor Montenegro ini tidak ingin latihan tidak bersentuhan dengan bola.

"Saya suka latihan sama bola. Saya tidak suka latihan tanpa bola. Kalau hanya fisik lari, itu atletik. Tapi kita akan top fisik di (Liga) Indonesia," ujar Radovic.

Jumat, 11 Januari 2019

TESS si Pencari Planet Sukses Temukan Exoplanet Ketiganya

Satelit pencari planet milik NASA, Transiting Exoplanet Survey Satellite (TESS), kembali menemukan exoplanet yang disebut HD 21749b. Planet ini mengelilingi bintang HD 21749 yang berada 53 tahun cahaya dari Bumi dan berada di konstelasi Reticulum.
Planet ini terhitung aneh dibandingkan dengan planet-planet di tata surya kita. Secara ukuran, planet ini termasuk 'sub-Neptunus' karena ukurannya sekitar tiga kali lebih besar dibanding Bumi dan juga karena ini merupakan planet gas. 
Tetapi, HD 21749b terbuat dari material gas yang lebih padat dibandingkan planet gas lain yang pernah kita temui. Karena itu massanya juga 23 kali lebih besar dari Bumi.
"Kami pikir planet ini tidak akan seperti gas seperti Neptunus atau Uranus, yang sebagian besar terdiri dari hidrogen dan sangat gembung," ujar Discovery Team Leader TESS, Diana Dragomir dalam keterangan resminya, seperti dikutip detikINET dari Space, Selasa (8/1/2019).
"Planet ini mungkin memiliki kepadatan seperti air, atau atmosfer yang tebal," sambungnya.
HD 21749b menyelesaikan satu kali orbit mengelilingi bintangnya yang seterang Matahari setiap 36 hari. Exoplanet ini juga disebut memiliki suhu permukaan rata-rata sekitar 150 derajat Celcius.

Selain HD 21749b, TESS juga berhasil mendeteksi adanya planet lain yang lebih kecil di sistem konstelasi yang sama. Planet ini memiliki periode orbit setiap 7,8 hari dan jika telah dikonfirmasi akan menjadi planet pertama dengan ukuran mirip dengan Bumi yang ditemukan oleh TESS.

Penemuan HD 21749b juga tidak hanya mengandalkan TESS saja. Peneliti di Bumi juga mengandalkan instrumen penemu planet lain seperti High Accuracy Radial velocity Planet Searcher (HARPS) yang dipasang di teleskop yang berada di Observatorium La Silla di Chili, serta Planet Finder Sepctograph yang dipasang di Teleskop Magellan II di Chili. 
Ini merupakan exoplanet ketiga yang ditemukan TESS dalam tiga bulan sejak beroperasi. Pada September 2018, TESS menemukan dua planet kandidat yang mengelilingi bintangnya hanya dalam periode 11 jam dan 6,3 hari.

Berbeda dengan pendahulunya, satelit Kepler, TESS secara khusus ditujukan untuk mencari exoplanet yang jaraknya relatif dekat dengan Bumi. Nantinya, planet-planet ini dapat dilihat dan dipelajari dengan lebih mudah.