Rabu, 16 Oktober 2019

Cara TN Gunung Ciremai Lestarikan Edelwiss sang Bunga Abadi

Bunga Edelweiss, yang dijuluki bunga abadi, adalah salah satu ikon Gunung Ciremai, Jawa Barat. Balai Taman Nasional Gunung Ciremai pun punya cara melestarikannya.
Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) bekerjasama dengan Pemkab Majalengka menggelar Festival Edelweiss. Acara Festival Edelweiss ini digelar selama dua hari Sabtu dan Minggu (19-20/10/2019) di bumi perkemahaan Cidewata Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Tujuannya untuk menarik wisatawan dan membuat lembah Edelweiss di kawasan Cidewata. Penampilan musik, seni dan budaya meramaikan acara tersebut. Dan, rangkaian Festival Edelweiss ditutup penanaman Edelweiss di kawasan Cidewata yang berada di ketinggian sekitar 1.000 meter di atas permukaan laut (Mdpl). BEST PROFIT
Kepala Balai TNGC Kuswandono mengatakan habitat Edelweiss yang berada di Gunung Ciremai sejatinya tumbuh pada ketinggian 2.000 hingga 3.000 Mdpl. Namun, Balai TNGC bersama Pemkab Majalengka berusaha membudidayakan Edelweiss di kawasan Cidewata.

"Ya memang di sini ketinggiannya sekitar 1.000 meter. April tahun lalu saya sudah melihat proses pembudidayaannya. Dan, bibitnya bisa dibuat di sini," kata Kuswandono usai penutupan Festival Edelweiss, Minggu (20/10/2019) kemarin.

Lebih lanjut, Kuswandono mengatakan kawasan Cidewata diharapkan bisa menjadi lembah Edelweiss.

"Semoga kedepan terus dilakukan. Edelweiss yang ditanam cepat tumbuh. Setelah ada kegiatan ini, Cidewata diharapkan bisa menjadi lembah Edelweiss," kata Kuswandono.
Lembah Edelweiss di Cidewata, lanjut dia, ke depannya bisa menarik wisatawan di Kabupaten Majalengka. Edelweiss saat ini hanya bisa dinikmati oleh pendaki tangguh yang bisa sampai ke puncak Gunung Ciremai.

"Kedepannya semua wisatawan, baik pendaki maupun bukan bisa menikmati Edelweiss hanya di ketinggian sekitar 1.000 meter. Tentu ada treatment khusus untuk bisa menumbuhkan Edelweiss di ketinggian 1.000 ini," kata Kuswandono.

Pelestarian Edelweiss perlu dilakukan, karena menurut Kuswandono, saat ini sebagian bunga abadi itu musnah akibat kejadian kebakaran hutan dan lahan pada Agustus silam. Kawasan puncak Gunung Ciremai terbakar.
"Budidaya Edelweiss ini juga dikelilingi lahan masyarakat. Kita menghindari kejadian kebakaran. Tahun ini, Agustus lalu api membakar dua per tiga Edelweiss yang di puncak Ciremai," katanya.

Selain itu, Kuswandono mengatakan pelestarian Edelweiss melalui festival salah satunya untuk menyadarkan masyarakat, khususnya pendaki tentang bunga abadi. Sebab, hingga saat ini tak sedikit pendaki yang tega memetik Edelweiss dari habitat aslinya.

"Jadi, Edelweiss itu bukan berarti bunga abadi yang dipetik sebagai kenang-kenangan dari puncak untuk pacar atau gebetan," katanya.

Kuswandono menyebutkan saat ini ada empat spesies Edelweiss yang tumbuh di kawasan TNGC, yakni Anaphalis javanica, Anaphalis viscida, Anaphalis longifolia, dan Anaphalis maxima.
Pantauan detikcom, acara Festival Edelweiss itu diramaikan sejumlah musisi, seniman dan aktivis lingkungan. Tak hanya, salah satu presenter kondang Medina Kamil juga turut meramaikan acara tersebut. Medina ikut menanam Edelweiss. Medina antusias saat mengetahui bahwa Edelweiss bisa dibudidayakan pada ketinggian 1.000 mpdl.

"Kita tadi baru menanam Edelweiss. Mudah-mudahan visi dan misi kita semua berhasil. Semuanya bisa tumbuh dan berbunga dengan cepat. Ke depan pendaki dan masyarakat bisa lihat Edelweiss di sini," kata Media usai menanam Edelweiss.

Terpisah, Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardian mengatakan Festival Edelweiss merupakan salah satu bukti keseriusan pemerintah menjadikan Majalengka sebagai salah satu daerah eksotik yang mampu memikat wisatawan. Ia berharap gelaran festival itu terus dilakukan. Sehingga Edelweiss tak punah.

"Semoga tak hanya meriah di hari ini saja, tapi ke depannya terus meriah. Semoga ke depannya taman Edelweiss di Majalengka ini bisa dikembangkan," katanya saat memberikan sambutan pada pembukaan Festival Edelweiss.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar