Senin, 27 Agustus 2018

Dilarang Bicara soal Wagub DKI, M Taufik: Masa Ditanya Tak Jawab?


Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad meminta kadernya tak berpolemik soal wagub DKI pengganti Sandiaga Uno. Ketua DPD Gerindra DKI M Taufik mengatakan tak ada larangan resmi dari partai soal hal itu.
"Nggak (dilarang) ah, kata siapa? Kalau ditanya, masa nggak ngomong?" kata Taufik di DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (27/8/2018).


Taufik masih bersikukuh Gerindra punya hak mengusulkan nama sebagai pengganti Sandiaga Uno di kursi wagub. Dia mengatakan namanya masih jadi salah satu calon yang diusulkan partainya.

"Gerindra calon satu pokoknya," ucap Taufik.

Sebelumnya, Dasco meminta kadernya menahan diri mengomentari pengganti wagub DKI. Pergantian wagub akan dibahas oleh Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
"Mengimbau semua elite politik Partai Gerindra untuk menghentikan kontroversi-kontroversi di media, baik di kalangan sendiri maupun partai lain tentang posisi Wakil Gubernur DKI Jakarta karena itu adalah kewenangan mutlak Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Pak Prabowo Subianto yang pada waktunya akan diputuskan atau diumumkan oleh beliau," ucap Dasco, Minggu (26/8).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar